PJ Morton tampil sekitar pukul 20.30 WIB di BNI Hall, JIExpo Kemayoran. Ia tampil santai mengenakan topi bucket hat, kemeja motif, dan kacamata.
Musisi asal New Orleans, Louisiana, Amerika Serikat ini merasa senang dirinya dapat tampil di Java Jazz Festival 2022. “I’m glad tobe here,” kata PJ Morton.
PJ Morton pun mulai melantunkan banyak lagu-lagu lama, seperti Ready dari album Paul dan Claustrophobic, single yang ia rilis pada 2015. Selama tampil, ia memainkan dua alat musik, electric piano dan rhodes piano.
Selepas menyanyikan lagu berjudul I Can’t Wait ada kejutan. Hadirlah penyanyi Yura Yunita yang kemudian menjadi rekan duet PJ Morton di panggung.
Bareng Yura Yunita, PJ Morton melantunkan lagu berjudul Say So. Perpaduan suara PJ Morton duet bareng Yura Yunita diapresiasi penonton dengan teriakan dan tepuk tangan penonton.
“Thank you for having me,” kata Yura Yunita ke PJ Morton.
Selanjutnya kebersamaan keduanya diakhiri dengan berswafoto bersama di atas panggung.
PJ Morton tampil hingga pukul 22.00 WIB. Ia juga membawakan banyak lagu hits-nya, seperti Sticking To My Guns, First Begun, dan Go Thru Your Phone.