Djakarta Warehouse Project (DWP) berjalan sukses hari pertama yang dilaksanakan di JiExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (9/12/2022). Memasuki hari kedua Sabtu (10/12/2022) jajaran line up yang akan tampil pun tak kalah seru.
Ismaya Live selaku pihak promotor pun siap mengembalikan euforia nostalgic feeling DWP 2022 selama tiga hari secara luring.
Melalui akun Instagram resminya, DWP 2022 telah mengumumkan penampil di hari kedua Sabtu (10/12/2022).
Berikut daftar lengkapnya:
Garuda Land Stage
-Wishnu Santika (18.35 WIB)
-Weird Genius (20.00 WIB)
– Los Frequencies (21.15 WIB)
– Illenium (22.45 WIB) dan ditutup -Armin Van Buuren (00.20 WIB).
Neon Jungle Stage
-Joyo (16.55 WIB)
-Evan Virgan (18.40 WIB)
-Atsy X Taner (20.05 WIB)
-Whethan (21.30 WIB)
-Cedric Gervais (22.50 WIB)
-Slushii (00.30 WIB).
Barong Family Stage
-Hathoris (18.25 WIB),
-Teddy Doox (19.35 WIB)
-Jengi (20.45 WIB)
-Euro Trash (21.50 WIB)
-Sky Sky (22.55 WIB)
-Moksi (00.00),
– Sihk (01.00 WIB).
Diketahui DWP 2022 berlangsung selama 3 hari, pada 9-11 Desember 2022 di JIExpo Kemayoran Jakarta. Setidaknya 40 DJ lokal maupun mancanegara meramaikan perhelatan akbar music EDM di Indonesia ini.