Kolaborasi antar musisi menjadi salah satu ciri utama setiap penyelenggaraan Java Jazz Festival yang telah memasuki tahun ke-18.
Di BNI Java Jazz tahun ini, kolaborasi antara sesama musisi dalam negeri terasa semakin hangat dan intim. Hal ini tak lepas adanya kolaborasi Ariel NOAH dan Bunga Citra Lestari (BCL) di panggung BNI Java Jazz Festival 2023.
Adapun duet keduanya akan unjuk aksi panggung di hari ketiga atau Minggu (4/6/2023) pelaksanaan BNI Java Jazz Festival di JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Ariel akan tampil dengan diiringi oleh Tiyo Alibasjah & Glen Dauna Project. Sedangkan duet Ariel NOAH dan BCL bakal membawakan sebuah lagu bersama di panggung BNI Java Jazz Festival 2023.
Program director BNI Java Jazz Festival 2023, Nikita Dompas, mengungkap alasan pihaknya menggabungkan Ariel dan BCL.
“Melanjutkan tahun lalu, ada Ahmad Dhani. Nah tahun ini kami sajikan Ariel feat BCL,” kata Nikita Dompas dalam konferensi pers di Menara BNI, Pejompongan, Jakarta Barat, Rabu (31/5/2023).
“Ada Titi DJ juga, lalu ada yang sering ditanyain sama orang Indonesia kok enggak pernah undang Joey Alexander, itu nanti ada di hari Sabtu,” sambungnya.
Kolaborasi lainnya selain Ariel NOAH dan BCL ada penampilan MLDJazzProject with Yovie Widianto, Mario Ginanjar, dan Teddy Adhitya. Lalu ada The Groove feat. Tiara Effendy and Dira, dan juga kolaborasi spesial Vina Panduwinata dengan Deddy Dhukun, Fariz RM, Mus Mujiono, dan F.I.e.R.Y Band.
Sementara untuk kolaborasi antara sesama musisi mancanegara ada Brian Simpson feat. Grace Kelly, Maurice Brown with Brian Simpson, The Chicago Experience feat. Danny Seraphine & Jeff Coffey, dan gitaris nominasi Grammy, Corry Wong.
Adapun musisi Indonesia yang akan berkolaborasi dengan musisi mancanegera salah satunya bassis kenamaan Barry Likumahuwa, yang akan tampil bersama pianis asal Kolombia, Jesus Molina.
Sementara Presiden Director Java Festival Production, Dewi Gontha mengungkapkan ada 140 musisi yang siap tampil di 12 panggung Java Jazz tahun ini.
“Dengan lineup yang mengesankan dan kolaborasi istimewa, kami yakin dengan 12 panggung dan lebih dari 140 pertunjukan dalam 3 hari, festival ini akan menjadi pengalaman tak terlupakan bagi penggemar musik di Indonesia,” kata Dewi Gontha di tempat yang sama.
Sebagai informasi tiket BNI Java Jazz Festival masih tersedia di javajazzfestival.com atau melalui tautan https://www.javajazzfestival.com/ticket.php