The Upstairs tampil menghentak di Panggung Utama Jakarta Fair Music Concert pada, Minggu (9/7/2023) malam lewat warna musik new wave.
Unjuk aksi panggung The Upstairs langsung disambut riuh para modern dalings (penggemar). Band yang dimotori Jimi Multhazam ini menghadirkan Rona Merah Tembaga sebagai lagu pembuka.
Di lagu Dansa Akhir Pekan, sebagai lagu kedua, modern darlings sudah tak kuasa menghentikan gerak tubuhnya untuk berdansa. Malahan, sesekali terlihat modern darlings yang memadati area Panggung Utama Jakarta Fair Music Concert ber-mosing atau mos pit ria.
“Kalian keren, masih semangat? Lanjut,” kata Jimi Multhazam di atas panggung menyemangati para modern darling untuk terus berdansa dan bernyanyi bersama. Mereka pun langsung memainkan Terekam dan Antah Berantah.
Melihat ribuan penonton yang sangat antusias melihat penampilan The Upstairs, Jimi Multhazam melangkah mendekat ke arah modern darlings.
“Kalian mau ini,” kata Jimi.
Sejurus kemudian suasana pun pecah saat lagu Disco Daurat menggema. Modern darling yang tadinya terlihat mulai mengendorkan tubuhnya, menjadi kembali bersemangat berdansa ketika mendengar salah satu lagu yang membesarkan nama The Upstairs tersebut.
Suasana pun tambah pecah dan riuh ketika The Upstairs menyuguhkan lagu yang cukup fenomenal di kalangan anak muda generasi 90-an yakni Matraman.
Tepuk tangan ke atas berpadu mosing menjadi penampilan yang manis The Upstairs mengakhiri penampilannya di Panggung Utama Jakarta Fair Music Concert.
Aksi panggung para musisi Indonesia di Panggung Utama Jakarta Fair Music Concert masih akan berlangsung hingga 16 Juli 2023 mendatang.
Jadwal Jakarta Fair Music Concert pada Senin (10/7/2023) akan ada unjuk aksi panggung D’ Masiv, Juicy Luicy dan Semenjana.
Berkenan berkunjung ke JFK 2023, tiket dapat dibeli melalui online di jakartafair.co.id atau eventguide.id.
Tiket JFK 2023 terbagi atas empat kategori: Senin seharga Rp30 ribu, Selasa-Kamis seharga Rp40 ribu, Jumat, Sabtu, Minggu dan Hari Libur Nasional Rp50 ribu.
Harga tersebut belum termasuk harga tiket masuk Jakarta Fair Music Concert. Namun bagi warga yang ingin melihat konser per orangnya dibanderol mulai Rp100 ribu-Rp175 ribu.
Diketahui Jakarta Fair Kemayoran 2023 akan berlangsung selama 33 hari, pada 14 Juni hingga 16 Juli 2023 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta.