Arena Infinite Show dan Infinite Live IIMS 2024 menjadi panggung hiburan otomotif yang penuh keseruan.
Grup Slank memastikan bakal tampil di IIMS Infinite Live pada Sabtu (24/2/2024). Band yang digawangi Bibim cs ini akan membuat atmosfer IIMS 2024 kian hangat.
Pengunjung IIMS 2024 nantinya akan dibawa Slank menikmati lagu-lagu hits mereka seperti Terlalu Manis, Orkes Sakit Hati, Virus, Ku Tak Bisa dan masih banyak lagi.
Slank dalam penampilannya akan bersatu dengan Elders Electrico, yang dikenal sebagai bengkel konversi motor listrik terkemuka di Indonesia.
Kehadiran Slank sekaligus menggenapi penampilan musisi Indonesia yang unjuk aksi di panggung IIMS Infinite Live.
Sederet musisi papan atas yang tampil ada Ari Lasso (17 Februari 2024), Andre Taulani & Friends (18 Februari 2024), Saykoji (19 Februari 2024), Maliq & D’Essential (20 Februari 2024), Endah N Rhesa (21 Februari 2024), Mahalini (22 Februari 2024), Tulus (23 Februari 2024), serta Dewa 19 feat Marcello Tahitoe (25 Februari 2024).
Sebelum Infinite Live, rangkain program IIMS menghadirkan Infinite Show dengan penampilan menarik dari Iconic Car Parade, Parade Indonesia Offroad Federation, Wheelie Stunt Show, Wall Winching Challenge, Globe of Demon, dan Automotive Hero Day.
Parade Infinite Show dimulai pukul 13.00-19.30 Iconic Car Parade dipadukan dengan aksi seru dari Parade Indonesia Offroad Federation.
Wheelie Stunt Show memukau dengan aksi roda belakang motor yang ekstrem, sementara Wall Winching Challenge memberikan ketegangan dengan mobil-mobil mendaki arena naik-turun.
Dilanjutkan pertunjukan kreatif dari Globe of Demon, serta Automotive Hero Day semakin menambah keunikan dan daya tarik arena Infinite Show, menciptakan pengalaman hiburan otomotif yang istimewa di IIMS 2024.
Semua tiket untuk IIMS 2024 dan konser IIMS Infinite Live dapat dibeli secara online melalui situs web resmi www.dyandratiket.com dan aplikasi BBO.
Informasi lebih lanjut, kunjungi akun Instagram resmi @iims_id, @iimsinfinitelive, dan situs webwww.indonesianmotorshow.com.