IIMS 2024 di JIExpo Kemayoran, Jakarta mengajak pengunjung mendalami dunia kustomisasi kendaraan bermotor melalui talkshow eksklusif yang digelar di Indoor Stage Motor Sport Zone, Hall C1.
Kementerian Perhubungan juga turut ambil bagian dengan menyampaikan gagasan serta dukungannya terhadap industri otomotif, menegaskan komitmen dalam mendukung perkembangan kustomisasi kendaraan di Indonesia.
“Dalam rangka merayakan kesuksesan pameran otomotif terbesar ini, kami hadirkan berbagai talkshow informatif yang menarik untuk meningkatkan pemahaman tentang dunia otomotif. Jadikan pengalaman berkendara Anda lebih bermakna dengan mengeksplorasi beragam topik menarik di setiap sesi talkshow yang kami sajikan.” tutur Daswar Marpaung, Presiden Direktur Dyandra Promosindo.
Talkshow yang akan menjadi highlight di Motor Sport Zone IIMS 2024 mengangkat tema “UU Kustomisasi Kendaraan Bermotor (PM 45 Tahun 2023),” merupakan inisiatif dari Ikatan Motor Indonesia (IMI).
Peraturan ini, yang menjadi yang pertama di Indonesia dalam bidang modifikasi kendaraan bermotor, menciptakan wadah untuk membahas kreativitas dalam modifikasi kendaraan sekaligus memastikan kesesuaian dengan regulasi yang berlaku.
Menghadirkan sosok inspiratif di talk show ini seperti Rifat Sungkar Wakil Ketua Umum IMI Bidang Mobility; Yusuf Nugroho Kasubdit Tipe Kendaraan Bermotor Direktorat Sarana Transportasi Jalan; Danto Restyawan Direktur Sarana Transportasi Jalan Kementerian Perhubungan RI; dan Diggy Rachim, Komisi Modifikasi Ikatan Motor Indonesia.
Para panelis sepakat aturan ini berangkat dari kebutuhan akan pembetulan mobil modifikasi secara legal di Indonesia, serta upaya pelestarian mobil klasik. Builder Indonesia dengan kreativitasnya berusaha memelihara sejarah mobil di Indonesia, dan Peraturan Menteri (PM) Perhubungan No. 45 Tahun 2023 ini menjadi solusi untuk itu.
“Diharapkan, aturan ini dapat menjadikan Indonesia sebagai negara produsen, bukan hanya konsumen,” kata Rifat Sungkar.
“Indonesia dapat menjadi produsen yang diakui secara global,” sambung Yusuf Nugroho.
Ada banyak nilai positif dalam UU Kustomisasi ini. “Aturan ini dapat segera diterbitkan dan memberikan dampak positif bagi industri otomotif Indonesia,” ujar Danto Restyawan.
Sementara Diggy Rachim menambahkan komunitas otomotif memiliki peran yang sangat penting dalam menyumbangkan inovasi dan kreativitas.
“Talkshow ini menjadi forum penting untuk memperjelas regulasi dan mendorong perkembangan positif dalam dunia kustomisasi kendaraan bermotor di Indonesia,” ujar dia.
Tiket IIMS dan IIMS Infinite Live dapat dibeli melalui www.dyandratiket.com dan aplikasi BBO atau https://bbo.co.id.
Simak informasi lebih lanjut tentang IIMS 2024, dengan mengunjungi akun Instagram resmi @iims_id, @iimsinfinitelive dan situs web www.indonesianmotorshow.com