Follow Eventguide.idĀ untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel
Last Child membuat Panggung Utama Jakarta Fair Music Concert (JFMC) pada Selasa, 18 Juni 2024 malam terasa menyentuh hati para Last Friend (penggemarnya).
Virgoun (vokal dan gitar), Dimas Rangga (bass), dan Ipank (drum) punggawa Last Child dalam aksi panggungnya mampu mengobati kegalauan hati para Last Friend.
Lagu-lagu seperti āPedihā, āPercayalahā, āSekuat Hatimuā, āDukaā, āDiary Depresikuā, āSeluruh Nafas Iniā dan beberapa lagu lainnya. Ditilik dari materi lirik hampir kebanyakan mengutarakan perasaan sakit hati, Ā kehilangan seseorang hingga perjuangan mendapatkan dambaan hati.
Namun kemasan genre rock alternatif mampu membawa lagu-lagu Ā tersebut memberikan semangat atau menggugah hati untuk move on atau bangkit dari rasa kekecewaan serta kepedihan.
Tidak heran para Last Friend pun menunjukkan semangatnya dengan bernyanyi bareng hingga melompat-lompat mengikuti alunan music band kelahiran 2006 silam.
Band peraih penghargaan Spotify Wrapped Live Indonesia 2023: Top Group of The Year juga tampil melantunkan āMungkinkahā milik band Stinky dan āAku Bukan Bang Toyibā kepunyaan Wali band dalam aransemen rock alternative yang keras.
Last Child sendiri tampil sebagai penutup JFMC. Sebelumnya ada unjuk panggung Dā Nineteen pada pukul 19.00 WIB dan dilanjut Niel di pukul 20.00 WIB.
Penampilan para musisi Indonesia di Panggung Utama JFMC masih akan terus berlanjut hingga 14 Juli 2024 mendatang. Untuk hari Rabu (19/6/2024) bakal pentas Fiersa Besari, dan Rachun.
Melihat langsung penampilan ketiga musisi tersebut, segera beli tiketnya di Jakartafair.co.id atau eventguide.id
Berikut harga tiket masuk event Jakarta Fair :
ā¢Senin: Rp40.000
ā¢Selasa-Jumat : Rp50.000
ā¢Sabtu, Minggu dan Periode Libur, Hari Raya Idul Adha: Rp60.000
Sedangkan harga tiket masuk plus konser musik Jakarta Fair sebagai berikut.
ā¢Bundling tiket masuk + konser reguler: mulai Rp80.000
ā¢Bundling tiket masuk + konser VIP: mulai Rp100.000
ā¢Tiket paket terusan (VIP+Reguler): mulai Rp450.000
Sementara itu, untuk lansia di atas 60 tahun dan anak-anak dengan tinggi di bawah 1 Meter masuk ke lokasiĀ Jakarta Fair Kemayoran gratis dengan persyaratan yang berlaku.
Sebagai informasi untuk jam operasional Jakarta Fair 2024.
ā¢Senin s/d Jumāat: 15.30-22.00 WIB
ā¢Sabtu dan Minggu : 10.00-22.00 WIB
Diketahui Jakarta Fair Kemayoran 2024 akan berlangsung selama 33 hari, pada 12 Juni hingga 14 Juli 2024 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta.