Follow Eventguide.id untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel
Selepas pameran akbar Jakarta Fair yang diadakan pada 12 Juni-14 Juli 2024 usai, JIExpo Kemayoran, Jakarta masih diramaikan dengan sejumlah pameran hingga konser musik.
Ada beberapa event yang digelar di bulan Juli ini, bagi pengunjung bisa memilih dan mengunjungi setiap pameran sesuai dengan kebutuhan, kesukaan, minat maupun hobi.
Tidak sebatas pameran semata, ada konser musik bertabur musisi ternama anak negeri yang siap memanjakan pengunjung akan tersaji di area JIExpo Kemayoran, Jakarta. Tentunya, Anda juga bisa mengajak keluarga, sahabat, pasangan, ataupun komunitasmu.
Bagi yang sudah penasaran, berikut adalah daftar pameran maupun konser music di JIExpo Kemayoran, Jakarta bulan Juli 2024 yang bisa dikunjungi:
Food & Hospitality Indonesia (FHI)
Pameran dagang internasional terkemuka untuk industri perhotelan, makanan, dan minuman, Food & Hotel Indonesia (FHI), pada tahun ini merayakan kehadirannya selama lebih dari 29 tahun di Indonesia.
Kehadiran FHI pada edisi ke-18 tahun ini ditandai dengan acara tahunan yang kini telah berubah menjadi Food & Hospitality Indonesia (FHI), untuk dapat menawarkan pengalaman yang lebih berdampak bagi para pelaku industri nasional.
FHI 2024 akan berlangsung bersama dengan Hotelex Indonesia, Finefood Indonesia, dan Retail Indonesia pada tanggal 23-26 Juli 2024 mendatang di Hall A1,2,3 dan D1,2 JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Cravier 2024
Cravier 2024 sebuah acara musik tahunan yang diadakan oleh Lab School Cibubur. Pertunjukan musik ini akan diselenggarakan pada 27 Juli 2024 di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta.
Tiket yang dibanderol Rp200 ribuan Anda dapat melihat aksi panggung sejumlah musisi ternama anak negeri yang akan memanaskan perhelatan Cravier ini. Mereka di antaranya Kahitna, RAN, Juicy Luicy feat. Adrian Khalif, Pamungkas, dan King Nassar.
Inagritech & Inamarine 2024
Tahun ini, dalam edisi ke-10, Inagritech 2024 akan menghadirkan One Stop Solutions untuk semua sektor pertanian dan bekerja sama dengan Inagrichem 2024, Inapalm Asia 2024, SugarMach Indonesia 2024, RubberTech Indonesia 2024, dan Pump & Valves Indonesia 2024.
Pameran ini akan diadakan pada 30 Juli hingga 1 Agustus 2024 di Hall A1,2,3 dan D1,2 JIExpo Kemayoran, Jakarta. Diperkirakan ada 350 peserta pameran dari 25 negara dan menarik 25.000 pengunjung bisnis, menjadikan pameran ini sebagai peluang emas bagi perusahaan, produsen, distributor, pemerintah, dan pengambil keputusan utama untuk mendiskusikan masalah bisnis, berinteraksi dengan calon klien, dan mencari informasi terkini. tentang industri pertanian.
Sedangkan Inamarine yang ke- 12 merupakan adalah pameran perdagangan terkemuka di Asia untuk Pembuatan Kapal, Lepas Pantai, Galangan Kapal, Peralatan Kelautan, Mesin, dan Material.
Inamarine adalah satu-satunya pameran B2B yang diadakan setiap tahun di Indonesia untuk industri kelautan dan menawarkan peluang besar bersama galangan kapal, perbaikan kapal, pembuatan kapal, dermaga, pemerintah, pembeli, importir, distributor, dan rantai pasokan kelautan terkemuka di Indonesia.
Indo Leather Footwear & Indo Garment Textile
Pameran bertaraf Internasional di bidang sepatu, kulit, tekstil dan fashion berlabel Indo Leather Footwear & Indo Garment Textile 2024 akan berlangsung selama tiga hari, pada 31 Juli hingga 2 Agustus 2024 di Hall B1,2,3, dan C3 JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Pameran ini diikuti oleh berbagai pelaku usaha dari para supplier dari industri: alas kaki (sepatu fashion, sandal, flat Shoes, boots untuk pria dan wanita, dan lainnya), kulit (kulit untuk sepatu,fashion, mebel, kulit exotic, dan kulit untuk accessories), garmen dan tekstil, teknologi manufaktur dan jasa produksi, berbagai mesin pengolahan bahan baku dan juga sneakers.
Indo Beauty dan Healthcare
Pameran internasional ke-14 yang berlangsung pada 31 Juli hingga 2 Agustus 2024 ini berfokus pada industri kecantikan sera kesehatan. Acara ini merupakan pameran terbesar yang menampilkan beragam produk dan teknologi terbaru dalam bidang kosmetik, perawatan kulit, parfum, dan produk perawatan rambut.
Selain itu, pameran yang digelar di Hall C1,2 JIExpo Kemayoran, Jakarta ini juga akan menghadirkan berbagai peralatan dan teknologi pengemasan terbaru yang sangat penting bagi industri kecantikan.