Follow Eventguide.id untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel
Menandai kiprahnya di ranah musik anak negeri, 4 finalis Bintang Radio RRI 2023 merilis single terbarunya di Auditorium Abdurahmansalleh Radio Republik Indonesia (RRI), Jakarta, Jumat (26/7/2024).
Mereka adalah Jecky Veno (Manado-Sulut) hadir lewat single “Biar Cinta Mengerti”, Rachel Sinaga (Purwokerto-Jateng) menghadirkan “Peranku”, Manja Moy (Kupang-NTT) menelurkan single “Keraguan” dan Maria Pudesa (Jakarta) lewat “Pernah Berjuang”.
Acara ini juga mendapat dukungan penuh dari jajaran direksi RRI, termasuk Direktur LPP RRI Yohanes Markus Tuhulerew, serta Produser Muda Entertaintment, Seno M Hardjo.
impi besar RRI mewujudkan talenta Gen Z terwujud. Muda Entertaintment menjadi salah satu pendorong agar acara ini bisa terus berlanjut,” ujar Yohanes
“Ini bukan kerja RRI sendiri, lebih menekankan kepada ekosistem yang dibangun bersama-sama. Muda Entertainment sebagai manajemen artis telah membantu banyak dalam hal ini,” lanjutnya.
Seno M Hardjo menambahkan mereka yang masuk Grand Final merupakan finalis terbaik dan ini merupakan bentuk apresiasi RRI.
“Saat ini ada 9 lagu dan 9 penyanyi. Ini merupakan salah satu bentuk terima kasih kita kepada mereka,” kata Seno M Hardjo.
Ia juga mengungkapkan RRI bersama Muda Entertainment tengah berusaha untuk membuatkan sepuluh album yang sama. Harapannya akan memacu munculnya talenta-talenta berbakat di dunia tarik suara lewat ajang Bintang Radio RRI.
“Ajang pencarian bakat Bintang Radio terbuka untuk semua masyarakat Indonesia. Ajang ini berbeda dengan ajang lainnya. Karena setiap calon finalis bisa mengakses kantor RRI di beberapa wilayah di Indonesia,” jelasnya.
Yohanes menambahkan, adanya perilisan album yang ketujuh, pihaknya ingin menciptakan ruang yang besar untuk generasi masa depan.
“Harapan kami adik-adik kita yang memiliki talenta di Industri seni, bisa bertumbuh dan berkembang di era digital saat ini,” tandasnya.
Sebagai informasi Surabaya menjadi tuan rumah Grand Final Bintang Radio RRI Nasional pada 6-12 November 2024 mendatang. Ajang pencarian bakat menyanyi ini sebelumnya sukses di gelar Manado, Sulawesi Utara (Sulut).