Follow Eventguide.id untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel
EVENTGUIDE.ID – Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025 di akhir pekan ini para pengunjung dari berbagai usia terus berdatangan untuk menikmati hiburan bersama pasangan, keluarga hingga sahabat.
Deretan program menarik menjadi daya tarik bagi masyarakat Jabodetabek dan sekitarnya untuk menikmati akhir pekannya di event otomotif tahunan yang diselenggarakan oleh Dyandra Promosindo ini.
Salah satunya Sekretaris Kementerian Koordinator bidang Perekonomian Republik Indonesia Susiwijono Moegiarso yang datang langsung ke pameran IIMS 2025 pada pagi hari. Kedatangan Susiwijono tak terlepas ketertarikannya pada deretan produk baru dari berbagai merk kendaraan bermotor dan industri.
“Melalui rangkaian program akhir pekan yang selalu spesial, kami selaku penyelenggara IIMS 2025 berharap IIMS bukan hanya sekadar pameran otomotif, tetapi juga menjadi destinasi akhir pekan yang seru dan menghibur bagi seluruh keluarga,” ucap Daswar Marpaung, Presdir Dyandra Promosindo.
Ajang bergengsi South East Asia Drift Series affiliate Formula Drift di perhelatan IIMS 2025, resmi dimulai hari Sabtu (15/2/2025). Ajang bergengsi internasional ini juga di buka supporting class Women Drift Challenge (WDC), sekaligus menandakan pelaksanaan drift hari pertama yang diselenggarakan di IIMS Drift Area.
Diketahui, bergabungnya ajang internasional South East Asia Drift Series di IIMS 2025, menandakan kehadiran pertamanya di event otomotif IIMS 2025.
Sesi drift pada Sabtu ini telah memasuki Round 3 -Ronde Ketiga- Dimulai dari kelas tertinggi South East Asia Drifter Series (SEADS), dan tiga kelas supporting class kejuaraan Women Drift Challenge (WDC); WDC Amateur, WDC PRO AM + Pro, dan WDC AM.
Dari kelas SEADS, juara umum didapatkan Firenze Akello, dan dilanjutkan dengan Pop, Fish Lee, dan Umbu Gillberth Kabunang sebagai juara kedua, tiga dan empat.
Di kelas WDC Pro AM + Pro, juara pertama diraih oleh Revy Vamella, dan diikuti oleh Putri Danizar, Lyn Shaare, dan Karina A sebagai juara kedua, tiga dan empat. Sedangkan kelas terakhir WDC AM, dimenangkan oleh Belove Athaya, kemudian diikuti oleh Syafaira Permana sebagai juara kedua.
Sederetan jadwal IIMS Drift dilaksanakan pada tanggal 15 & 16 Februari 2025 untuk Southeast Asia Drift Series, dan pada tanggal 22 & 23 Februari 2025 untuk Indonesian Drift Series.
Pengunjung juga bisa menikmati beberapa hiburan lainnya yang bisa dinikmati seperti IIMS Test Ride, IIMS Test Drive, Indonesia Offroad Federation (IOF), Indonesia Boating Gathering (IBG), Pergikebulan, Rusty Project, Naik Motor, Bikers Dakwah, Katros Garage, Smoked Garage, MGPA.
Pertunjukan penuh adrenalin yang menampilkan pengendara roda dua profesional yang saling mengadu keahlian yaitu Burnout, Perhimpunan Mobil Kuno Indonesia (PPMKI), Ikatan Motor Indonesia (IMI), Otomotif Group.
TimePitstop Watch Fair yang menampilkan berbagai brand jam tangan eksklusif, Iconic Car Parade, IOF Parade.
Kemudian para pengunjung juga bisa mencoba bermain Gokart yang tersedia di Gambir Expo, JIExpo, Kemayoran. Pengunjung cukup membayar total Rp90.000, dan nominal tersebut terbagi menjadi Rp50.000 untuk bermain Gokart tambah Rp40.000 untuk membayar perlengkapan wajib bermain Gokart.
Pengunjung juga bisa mencoba program terbaru dari IIMS yaitu IIMS Flying Car yang merupakan atraksi menantang menerbangkan mobil offroad berjarak kurang lebih 20 meter.
“Kami percaya diri bahwa deret program yang kami persembahkan hari ini, akan diminati dan memberikan kepuasan tersendiri untuk pengunjung IIMS 2025 hari ini,” tegas Rudi MF, Project Manager IIMS 2025.