Follow Eventguide.id untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel
EVENTGUIDE.ID -IIMS Infinite Live 2025 tak henti-henti menghadirkan artis papan atas untuk pengunjung. Di hari keempat giliran grup musik Kahitna yang berkesempatan unjuk karya.
Konser musik yang dimulai pada Minggu malam (16/2/2025), membuat pengunjung terhanyut suasana romantis. Ini tak lepas saat Kahitna mulai membuka penampilan dengan lagu “Tentang Diriku”.
Gerimis pada malam hari di JIExpo, Kemayoran tak menyulutkan euphoria pengunjung berkat Kahitna menyanyikan tembang hits romantis andalannya.
Diantaranya mulai dari “Andai Dia Tahu, Merenda Kasih, Aku Dirimu Dirinya, Katakan Saja, Takkan Terganti, Setahun Kemarin dan Mantan Terindah.”
Penampilan grup yang komandoi Yovie Widianto ini ditutup sempurna dengan lagu “Cantik.”
Unjuk karya musisi Indonesia di IIMS Infinite Live masih terus berlanjut. Di hari Senin (17/2/2024), keseruan IIMS Infinite Live 2025 kian bertambah dengan penampilan spesial dari Iwan Fals & Band.
Penyanyi senior yang terkenal dengan lagu-lagu kritik sosial ini siap membuat seluruh pengunjung lintas usia, semakin peduli terhadap lingkungan dan keadaan sekitar.
Harga tiket IIMS 2025 dijual bervariasi tergantung jenis dan kategori hari. Tiket reguler untuk weekdays (Senin-Kamis) seharga Rp50.000, sementara untuk weekend (Jumat-Minggu) seharga Rp90.000.
Untuk program khusus seperti Infinite Live + Show, harga tiketnya adalah Rp150.000 untuk weekdays dan Rp185.000 untuk weekend. VIP Hospitality Ticket tersedia mulai dari Rp500.000 untuk kedua kategori hari.
Seluruh tiket IIMS dan IIMS Infinite Live dapat dibeli melalui www.dyandratiket.com dan aplikasi BBO.