Follow Eventguide.id untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel
EVENTGUIDE.ID- PT Jakarta International Expo (JIExpo) pada malam ini (12/7/2025) mengumumkan stand terbaik dari sejumlah brand di berbagai sektor industri yang turut memeriahkan Jakarta Fair Kemayoran 2025.
Bertempat di panggung utama, arena JIExpo, Plakat dan Sertifikat diberikan kepada beberapa stand terbaik dalam perhelatan Jakarta Fair ke 56 ini. Penyerahan Plakat dan Sertifikat diberikan oleh perwakilan dari PT Jakarta International Expo (JIExpo), Ralph Scheunemann selaku Marketing Director.
Banyaknya tenant yang ikut berpartisipasi pada Jakarta Fair tahun ini tentunya semakin banyak pula yang berlomba-lomba membuat booth atau stand yang terbaik, menarik, kreatif, dan pastinya unik. Pengumuman mengenai stand terbaik tentunya juga sesuai dengan kategori yang sudah ditentukan oleh tim JIExpo.
“Terima kasih yang terbesar untuk seluruh penggunjung Jakarta Fair. Karena tanpa kalian Jakarta Fair tidak akan berjalan semeriah ini. Dalam kesempatan ini saya ingin mengucapkan terima kasih kepada peserta-peserta yang sudah ikut, setiap tahunnya stand semakin bagus. Dan kami punya tim untuk menilai, jadi tidak mudah karena semuanya bagus-bagus, dan kategori Gate terbaik itu kategori terbaru tahun ini,” kata Ralph Scheunemann dalam sambutannya.
“Juara umum akan mendapatkan sepeda motor. Kalian semua pasti juga akan menilai kalau dia ini memang bagus, standnya bagus, dan produknya juga bagus,” tambah Ralph.
Total terdapat 15 kategori diumumkan. Berikut adalah sejumlah stand terbaik pada perhelatan JFK 2025:
- Stand Terbaik Kategori GAMBIR EXPO
- Garudafood Putra Putri Jaya TBK – PROCHIZ
- Multi Garmenjaya – CARDINAL
- Bos Gojoy Retail – AGEFREE
- Stand Terbaik Kategori PEMDA/BUMN
- PEMROV DKI JAKARTA – ANJUNGAN PROVINSI DKI JAKARTA HALL C1
- PT KERETA API INDONESIA – KAI HALL C2
- DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA – DIY HALL C2
- Stand Terbaik Kategori Hall A
- Indomobil Emotor International – INDOMOBIL
- Terang Dunia Internusa TBK – UNITED
- CHERY SALES INDONESIA (CHERY) HALL A NO. 2
- Stand Terbaik Kategori Hall B1,2
- Ria Indah Mandiri – RIA BUSANA, Hall B1,2
- Erlanggamahameru – PENERBIT ERLANGGA, HALL B1,2
- Golike Trading Indonesia – MOSSDOOM, HALL B1,2
- Stand Terbaik Kategori Indoor Hall B3, C3
- Graha Multi Bintang – PROCELLA, HALL B3C3
- Duta Abadi Pertama – SERTA, HALL B3C3
- Catel Pratama Lestari – BRASOV, HALL B3C3
- Stand Terbaik Kategori Indoor Hall D
- Suryamas Lumisindo Dwidaya – INLITE, HALL D
- Sharp Electronics Indonesia – SHARP, HALL D
- Duta Abadi Permata – OGAWA, HALL D
- Stand Terbaik Kategori Kios F&B
- Indolakto INDOMILK, KIOS F&B
- Amanda AMANDA, KIOS F&B
- Bintang Teodjoe FEMMY, KOMIX HERBAL, KIOS F&B
- Stand Terbaik Kategori Selasar
- Sumber Kopi Prima – CAFFINO
- Savori Kreasi Rasa – FOX
- Savori Kreasi Rasa – HYDRO PLUS
- Stand Terbaik Outdoor BIG (400m+)
- Santos Jaya Abadi – KAPAL API, OPEN SPACE
- Indofood CBP Sukses Makmur – INDOFOOD, OPEN SPACE
- Wahana Makmur Sejati – HONDA, OPEN SPACE
- Stand Terbaik Kategori Outdoor Medium (200-399M)
- Sumber Kopi Prima – (KOPI TUBRUK GADJAH), OPEN SCPACE
- Savoria Kreasi Rasa – MILK LIFE – FOX, OPEN SPACE
- Liway-way – OISHI, OPEN SPACE
- Stand Terbaik Kategori Outdoor Small (100-199M)
- Bintang Toedjoe – EXTRA JOSS, OPEN SPACE
- Lemonilo Indonesia Sehat – LEMONILO, OPEN SPACE NO
- Delta Food Distribution – DELTA FOOD & ETIRA, OPEN SPACE
- Stand Teratraktif
- Djarum – DJARUM, OPEN SPACE
- Bersamakita Karya Trinimandiri – VICI, OPEN SPACE
- Indomobil Emotor International – INDOMOBIL, HALL A
- Stand Favorite Indoor
- Telekomunikasi Seluler Indonesia – TELKOMSEL, HALL D
- Gate Terbaik
- Global Dairi Alami – MILK LIFE (Gate Gambir Expo)
- Sumber Kopi Prima – KOPI TUBRUK GADJAH (Gate GPN)
- Prima Top Boga – 5Days – (Gate Hall A2)
- Stand Terbaik Juara Umum
- Sumber Kopi Prima – KOPI TUBRUK GADJAH, OPEN SPACE