Follow Eventguide.id untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel
EVENTGUIDE.ID– PT Adira Dinamika Multi Finance, Tbk. (Adira Finance) kembali mewujudkan impian ratusan pelanggan setianya untuk beribadah ke Tanah Suci melalui program UMRAH untuk Sahabat tahun 2025.
Ratusan pemenang yang berasal dari berbagai wilayah di Indonesia secara resmi diberangkatkan pada 27 Oktober 2025 untuk menjalankan ibadah umrah selama sembilan hari.
Para pemenang terpilih berasal dari berbagai program loyalitas dan aktivitas pelanggan, mulai dari pengajuan pembiayaan kendaraan, partisipasi di event nasional seperti Indonesia International Motor Show (IIMS) dan SOBAT Expo, penukaran adirapoin di aplikasi adiraku, pembelian asuransi mikro dari Zurich Syariah, hingga perpanjangan asuransi kendaraan melalui Adira Finance.
Swandajani Gunadi, Direktur SDM & Marketing Adira Finance, menyampaikan Program UMRAH untuk Sahabat merupakan bentuk apresiasi pihaknya kepada pelanggan yang telah menjadi bagian dari perjalanan Adira Finance selama 35 tahun.
“Kami ingin hadir tidak hanya sebagai penyedia solusi keuangan, tetapi juga sebagai mitra yang membantu mewujudkan kesejahteraan finansial dan spiritual pelanggan,” kata Swandajani Gunadi.
Ia menambahkan di tengah dinamika ekonomi saat ini, pihaknya percaya nilai spiritual seperti ini menjadi penguat semangat dan optimisme masyarakat.
“Melalui berbagai inisiatif, kami terus berupaya membangun pengalaman pelanggan yang menguntungkan serta menciptakan hubungan yang semakin dekat dan bermakna dengan pelanggan,” imbuhnya.
Antusiasme pelanggan terhadap program ini terus meningkat dari tahun ke tahun. Tercatat, jumlah poin adiraku yang ditukar untuk mengikuti program naik sebesar 24% dibandingkan tahun lalu, sementara jumlah pelanggan yang berpartisipasi dalam program meningkat lebih dari 30%.
Data ini menunjukkan tingginya keterlibatan pelanggan terhadap berbagai program loyalitas yang dihadirkan oleh Adira Finance.
Bagi pelanggan yang belum berkesempatan menjadi pemenang dalam program UMRAH untuk Sahabat, Adira Finance masih memberikan kesempatan melalui program loyalitas HARCILNAS (Harinya Cicilan Lunas).
Pelanggan Adira Finance bisa mengikuti HARCILNAS 2025 Periode 2 dengan cara menukarkan 500 adirapoin untuk 1 kupon undian melalui aplikasi adiraku. Semakin banyak poin yang ditukarkan, semakin besar kesempatan untuk menjadi pemenang.
Program ini berlangsung hingga 31 Desember 2025 dan terbuka bagi seluruh pelanggan aktif Adira Finance, baik pembiayaan kendaraan bermotor, mobil listrik, maupun SolusiDana (pinjaman dana tunai) dengan jaminan BPKB mobil atau motor.




















