Follow Eventguide.id untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel
EVENTGUIDE.ID – Big Bang Festival yang dihelat pada 24 Desember 2025-4 Januari 2024 di JIExpo Kemayoran Jakarta memasuki hari terakhir.
Penutupan event yang mengusung tagline Pameran Cuci Gudang Terbesar ini bakal ditandai penampilan musisi ternama anak negeri.
Mereka di antaranya The Adams, Rumahsakit hingga The Jeblogs. Aksi panggung mereka semakin sempurna dengan suguhan pesta kembang api.
Berikut daftar line up dan rundown konser Big Bang Festival di JIExpo Kemayoran, Minggu, 4 Januari 2026:
•18.15 WIB: The Jeblogs
•19.00 WIB: Rumahsakit
•20.00 WIB: Closing Ceremony
•20.15 WIB: The Adams
Seperti diketahui selama 12 hari penuh, sebanyak 45 musisi anak negeri unjuk karya di atas panggung utama Big Bang Festival. Mereka di antaranya Guyon Waton, Tony Q, Denny Caknan, Nadin Amizah, Tulus, perayaan 30 tahun Tipe-X, kolaborasi The Changcuters dan The Panturas, Hindia, .Feast, special comeback Fiersa Besari dan masih banyak lagi.
Panggung utama Big Bang Festival juga menghadirkan spesial show bagi penikmat musik EDM. Berlabel Big Bang to the Moon, sejumlah DJ kenamaan seperti Whisnu Santika, Weird Genius, Adnan Veron, Bravy, DNA, Adnan Veron dan masih banyak lagi.
Big Bang Festival 2025 juga memperkenalkan Panggung Supernova dengan konsep baru yang memberi ruang bagi musisi dari Timur Indonesia. Mereka di antaranya Juan Reza, Mario G Klau, Mitha Talahatu hingga Moluccan Soul.
Pengunjung yang ingin datang ke Big Bang Fest dapat membeli tiket sesuai kategori yang dipilih mulai dari Rp5.000 per orang hingga Rp550.000 per orang.
Tiket dapat dibeli di aplikasi BBO atau on the spot di JIExpo Kemayoran.
Big Bang Festival sendiri dikenal sebagai pameran cuci gudang terbesar dengan diskon hingga 90 persen, pusat kuliner serta konser musik yang menampilkan musisi papan atas Indonesia.




















