Yamaha, sebagai salah satu pemain besar di segmen roda 2 di Indonesia juga tak ingin kalah menghadirkan produk roda dua unggulannya. Di IIMS Hybrid 2022 ini, mereka memboyong motor listrik Yamaha EO1.
Motor konsep bertenaga listrik yang memiliki bentuk ala Maxi Yamaha ini disebut Yamaha N-Max Listrik. Antonius Widiantoro, Manager Public Relations, YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), mengatakan, saat ini Yamaha E01 masih sebatas motor konsep.
“Saat ini kami belum bisa memberikan informasi yang detail, karena ini di IIMS khusus kami mendisplay The Lattest EV yang sudah diperkenalkan di Eropa kemarin,” ujar Antonius, saat ditemui di IIMS 2022, Kamis (31/3/2022).
Sementara Minoru Morimoto, Presiden Direktur dan CEO PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mengatakan lewat kehadiran motor konsep ini, Yamaha ingin melakukan studi terkait kendaraan listrik, sekaligus mengetahui respons konsumen di Tanah Air.
“Kami harus cek respons konsumen. Oleh karena itu, kami di pameran ini mau tahu reaksi konsumen setelah melihat langsung motor ini.”
Ada dua macam kendaraan listrik, satu adalah yang bisa diganti baterainya, dan satu lagi adalah fixed battery, tapi dengan kapasitas lebih besar.
“Motor ini lebih mudah buat konsumen, karena bisa mengecas di rumah, saat sedang tidur. Selain itu, kami juga ingin tahu bagaimana konsumen kami menerima hal tersebut,” pungkasnya.