ASTON Kemayoran City Hotel merayakan hari jadi yang ke-3 pada Jumat (1/9) dengan tema “We Can, We Do, We Achieve”. Dengan perayaan hari jadi ini, Aston Kemayoran City diharapkan terus berkomitmen untuk jadi lebih baik guna memberikan pelayanan maksimal untuk para tamu.
Selain itu, kebersamaan tim juga lebih kuat serta menginspirasi guna terciptanya inovasi tanpa henti baik dalam bentuk produk maupun layanan dalam menghadapi kompetisi di masa depan.
Serangkaian acara diselenggarakan oleh ASTON Kemayoran City dalam rangka anniversary yang ke-3 tahun ini selama tiga hari. Dengan rangkaian acara di hari pertama digelar general staff meeting, di hari kedua digelar prosesi pemotongan tumpeng dan coorporate, government & media gathering, dan di hari ketiga dilakukan kegiatan CSR, yaitu table manner dan fun cooking bersama panti asuhan.
Rangkaian acara ini diselenggarakan bertujuan untuk menjalin hubungan yang lebih erat dengan seluruh staff, klien, dan media massa.
“Perjalanan dan perjuangan kami selama tiga tahun ini akan terus berjalan dan kami berusaha tetap konsisten dalam produk dan layanan serta selalu berinovasi tanpa henti,” kata Taufiq Djudien selaku General Manager ASTON Kemayoran City Hotel.
Taufiq optimistis ASTON Kemayoran City akan semakin berkembang dan diminati pelanggan, tidak hanya mempertahankan pelanggan reguler, tetapi juga menarik pelanggan baru.
“Pada dasarnya, apa yang dicari tamu di hotel itu sama, kamar, makan, dan fasilitas penunjang. Yang membedakan adalah mutu dan kualitas pelayanan.
“Inilah yang terus kami jaga. Mutu dan kualitas pelayanan, baik di kamar maupun di restoran dan fasilitas lainnya, dengan tetap berusaha memberikan solusi dan inovasi produk, menyesuaikan dengan new market behaviour,” tambah Taufiq.
Dikatakan, tingkat hunian ASTON Kemayoran City sejauh ini sangat baik. Tidak hanya di weekday sebagaimana hotel bisnis, tetapi juga di weekend. Lokasinya yang tidak jauh dari venue pameran di JIExpo, kata Taufiq, ASTON Kemayoran City juga menjadi pilihan oleh mereka yang berkaitan dengan pameran atau event. Terutama pameran-pameran internasional dan konser-konser musik.
“Kalau ada pameran atau konser di JIExpo, tingkat hunian selalu meningkat, baik dari mereka yang terlibat di event tersebut atau pengunjung event,” ujar Taufiq.
“Di luar itu, untuk meningkatkan tingkat hunian, tentunya kami lakukan dengan tetap menjaga hubungan baik, juga dengan menambah jaringan-jaringan baru, baik coorporate, government market dan market lainnya,” tambah Taufiq.
Secara umum, tambahnya, mempertahankan dan menambah pelanggan dilakukan dengan mengutamakan guest experience, baik tamu kamar dan MICE, dengan berorientasi pada solusi atas kebutuhan tamu beradaptasi dengan trend.
“Dan pastinya kita mengedepankan service yang tentunya meet with market expectations, sehingga hotel kita menjadi salah satu pilihan utama,” tegasnya.