Follow Eventguide.id untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel
EVENGUIDE.ID – Bulan November 2024 beragam pameran berskala nasional hingga internasional bakal mewarnai aktifitas JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Tidak hanya pameran berbagai pertunjukan hingga festival musik juga akan tersaji secara meriah dan seru JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Sebagai informasi, JIExpo Kemayoran merupakan pusat konvensi dan eksibisi di Jakarta yang kerap kali dipergunakan sebagai tempat untu menghelat berbagai macam acara.
JIExpo dikenal memiliki banyak Hall yang dapat digunakan untuk menghelat berbagai acara yakni Hall A1-A3, Hall B1-B3, Hall C1-C3, Hall D1-D3, Open Space, Gambir Expo, JIExpo Convention Centre and Theatre hingga West Park (Parkir Barat).
Ini daftar lengkap pameran hingga festival musik di JIExpo Kemayoran Jakarta pada November 2024.
Saint John Fair
Perayaan musik yang diadakan Sekolah Saint John bertajuk Saint John Fair di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta pada 1 November 2024.
Dua grup musik yakni IDGAF dan HIVI! tampil menghibur pengunjung Saint Fair 2024
Pekan Gembira Ria Vol 9
Digelar pada 2-3 November 2024 di Parkir Barat JIExpo Kemayoran, Jakarta, Pekan Gembira Ria Vol 9, menghadirkan banyak keseruan.
Mulai dari penampilan musisi tanah air seperti Denny Caknan, NDX AKA, hi hingga Tipe-X. Tak hanya menikmati konser musik, pengunjung juga dapat menikmati berbagai kegiatan menarik lainnya seperti wahana permainan pasar malam, hingga wisata kuliner.
Sial Interfood 2024, Seafood Show of Asia
Pameran International makanan dan minuman terbesar di Indonesia, SIAL InterFood ke-25 bakal berlangsung di
Hall A123, B123, C123, D12 & Open Space JIExpo Kemayoran, Jakarta pada 13-16 November 2024.
Pameran SIAL InterFood merupakan pameran yang tepat untuk mempromosikan makanan dan minuman Indonesia yang berpotensi dikenal hingga pasar mancanegara.
Plastic & Rubber Indonesia 2024, Drinktech Indonesia 2024, Plaspak Indonesia 2024, Printech Indonesia 2024
Pameran Plastic & Rubber Indonesia yang ke-35 akan diselenggarakan pada tanggal 20 hingga 23 November 2024 di Hall A, B dan C3 Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta.
Pameran ini diselenggarakan bersama DrinkTech Indonesia, Plaspak Indonesia, dan Printech Indonesia.
Pameran ini menghadirkan mesin dengan teknologi dan inovasi terkini untuk pengemasan, cetakan, pewarna serta bahan plastik dan karet untuk memenuhi kebutuhan industri.
Senior Expo 2024
Pameran yang menghadirkan produk dan layanan khusus bagi kesehatan dan kebugaran lansia dihelat pada 21-23 November 2024 di Hall C1,2 JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Selain pameran ada berbagai aktivitas yang dapat diikuti pengunjung seperti skrining kesehatan, yoga bersama, senam osteoporosis, try out berbagai produk rehabilitasi medis dan lainnya.
Malam 100 Cinta
Pergelaran seni dan budaya bertajuk “Malam 100 Cinta”bakal digelar Jakarta International Expo (JIExpo) Convention Centre and Theatre, Kemayoran, Jakarta, pada Sabtu (23/11/2024).
Pagelaran yang diisi oleh Erwin Gutawa Orchestra dan sejumlah musisi ternama Tanah Air seperti Once Mekel, Ruth Sahanaya hingga Afgan.
China Homelife Indonesia
Pameran dagang (ekshibisi) internasional terbesar di Indonesia digelar pada 27-30 November 2024 di Hall A,B,C hingga D2, JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Terdapat lebih dari 750 pelaku usaha dari China yang menawarkan produk-produk dengan harga dan kualitas persaingan kelas dunia.
Berbagai produk dari delapan sektor atau industri tersebut di antaranya permesinan, pendidikan, tekstil, elektronik, peralatan rumah tangga, bahan bangunan dan dekorasi, kebutuhan ibu dan bayi, hingga teknologi energi baru.
Genshin Impact Orchestra 2024
Genshin Concert Tour 2024 akan digelar di JIExpo Convention Centre and Theatre pada Sabtu, 30 November 2024.
Konser ini akan menampilkan soundtrack asli dari game Genshin Impact secara langsung.
Genshin Concert Tour sendiri merupakan sebuah perayaan musik epik dari Genshin Impact, game petualangan open-world yang dikembangkan oleh miHoYo.
Konser ini akan menampilkan aransemen orkestra dari soundtrack ikonik game, yang dikomposisi oleh Yu-Peng Chen yang terkenal dan dibawakan oleh orkestra kelas dunia.
Everblast Festival 2024
Penggemar musik era 2000-an bakal dimanjakan Everblast Festival pada 30 November 2024 di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta.
Festival ini menghadirkan band-band internasional dan lokal yang popular pada tahun 2000-an.
Sebanyak 14 band akan tampil di Everblast Festival 2024 seperti Two Door Cinema Club, 311, Sleeping With Sirens, Maliq & D’Essentials hingga Efek Rumah Kaca.
Beragam keseruan di JIExpo Kemayoran Jakarta si November 2024 layak untuk dikunjungi. So, tinggal pilih saja.