Konser “A Collaborative Dharma Live Concert-Sound of Peace” telah digelar Sabtu, 23 Juli 2022 di Jakarta Internasional Expo Convention Center and Theatre (JIECCT), Kemayoran, Jakarta Pusat berjalan menarik dan penuh makna.
Komposer sekaligus musisi ternama asal Malaysia, Imee Ooi bersama biksu asal Jepang Kanho Yakushiji tampil apik dan memukau. Kolaborasi keduanya terekam apik dalam jepretan kamera.
Imee Ooi merupakan seorang produser, komposer, pencipta lagu, dan penyanyi musik Dharma asal Malaysia. Ia mulai berkarya pada tahun 1997 dengan mendirikan IMM Musicworks, dan telah membuat lebih dari 50 album hingga saat ini.
Salah satu keajaiban yang paling terkenal, adalah Chant of Metta yang berisi ujaran-ujaran kasih untuk seluruh makhluk hidup. Sementara Kanho Yakushiji, merupakan wakil kepala Kuil Nisshouzan Kaizenji di Kyoto.
Ia telah memopulerkan Sutra Hati (Hannya Shingyo) dalam bahasa Jepang, dan menjadi sorotan setelah membacakan mantera (jumon) sambil bernyanyi. Video musiknya di situs youtube telah diakses hingga lebih dari 75 juta kali.
Konser di Jakarta tersebut merupakan rangkaian terakhir dari tur konser mereka di Asia Tenggara. Sebelumnya rangkaian tur konser ini telah diadakan di Malaysia pada 7-10 Juli 2022, kemudian di Singapura pada 11 dan 12 Juli 2022.
Dalam tur konser itu, Imee Ooi dan Kanho Yakushiji berkolaborasi dengan JSJG, Grup Vokal Dharma Pria yang dibentuk oleh Imee pada 2016, didedikasikan untuk melayani Dharma melalui musik.
Terkenal di seluruh dunia Buddhis karena nyanyian sutra dan mantra mereka, kesamaan yang dimiliki musisi dan penyanyi Imee Ooi dan Kanho Yakushiji menyatukan mereka dalam upaya bersatu untuk memulai tur konser langsung di Asia Tenggara, guna menyebarkan musik untuk perdamaian dunia.
“A Collaborative Dharma Live Concert-Sound of Peace” Imee Ooi dan Kanho Yakushiji merupakan konser pertama yang diselenggarakan di JIECCT setelah pandemi Covid-19. Konser terakhir yang digelar JIECCT merupakan konser Yo-yo Ma pada 2019 lalu.