PT Taka Anugrah Perkasa menetapkan Artotel Group sebagai operator Kawasan Wisata Batuangus 369. Yaitu, sebuah resort yang berlokasi di kawasan Taman Wisata Alam Batu Angus, Kota Bitung, Sulawesi Utara. Taka Anugerah merupakan pemilik kawasan wisata itu.
Artotel pun bersiap mengintegrasikan empat pilar bisnisnya untuk membangun kawasan wisata baru itu.
“Dengan adanya kesamaan visi antara ARTOTEL Group dengan PT Taka Anugrah Perkasa selaku perusahaan pemilik kawasan Batuangus 369 dalam mendukung program pemerintah untuk mengembangkan destinasi wisata baru dan mempromosikannya ke kancah internasional. Kami dari Artotel Group menyatakan siap untuk mengelola Resort Batuangus 369 dengan mengintegrasikan 4 pilar bisnis kami, Stay, Dine, Play, and Shop ke dalam resort ini,” kata Chief Operating Officer dari Artotel Group Eduard R Pangkerego, Senin (21/3).
Dikatakan, di kawasan itu Artotel akan mengelola hotel dan vila dengan menggabungkan unsur budaya lokal Minahasa dan cara modern, yaitu melalui seni kontemporer yang tertuang dalam setiap sudut fasilitas hotel.
Eduard menjelaskan, pihaknya akan memberikan edukasi kebudayaan yang menarik untuk anak-anak muda, yang menjadi target market Resort Batuangus 369. Edukasi dilakukan melalui seni musik dan pertunjukkan.
Lebih lanjut dikatakan, pihaknya juga akan melibatkan penduduk lokal dalam operasional hotel dan vila. Pembangunan Kawasan Batuangus 369 baru saja dimulai, ditandai dengan acara peletakan batu pertama yang dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia, Bapak Sandiaga Uno, pada tanggal 16 Februari 2022, dan diharapkan mulai beroperasi pada awal tahun 2023.