Djakarta Warehouse Project (DWP) 2022 siap digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta mulai 9 hingga 11 Desember 2022. Sederet line up DJ baik lokal ataupun internasional turut memeriahkan festival musik EDM (Electronic Dance Music) terbesar di Indonesia ini.
Beberapa musisi yang akan hadir adalah Andrew Rayel, Gareth Emery, Hardwell Nervo, Armin Van Buuren, Slushi, Acraze, dan juga Zedd. DWP 2022 juga dimeriahkan dengan penyanyi Tanah air seperti Dipha Barus, Weird Genius dan masih banyak lagi.
Salah satu Dj yang tampil di hari pertama adalah DJ Andrew Rayel. Andrei Rata atau lebih dikenal sebagai Andrew Rayel adalah salah satu musisi muda Trance asal Moldova.
Ia sudah mulai menciptakan musik di usianya yang ke-17. Pada saat itu di tahun 2009 dan ia langsung menandatangani kontrak dengan Armada Music milik Armin van Buuren. Single pertama Rayel ‘Aether’ terpilih sebagai tunes of the week dan dimainkan dalam acara radio mingguan milik Armin yaitu A State of Trance. Rayel juga sering perform di beberapa event A State of Trance.
Musisi yang menginspirasinya untuk menjadi DJ adalah Armin van Buuren, lalu Tiesto, Markus Schulz, Dash Berlin, dan Bobina. Di tahun 2012 Andrew Rayel sudah menduduki posisi ke-77 sebagai salah satu dari 100 Top DJ versi DJ Mag. Lalu di tahun 2015 ini ia telah menduduki posisi ke-40, memang turun banyak dari posisi awal di tahun 2014 yaitu di nomor ke-24.
DWP hari pertama atau Jumat (9/12/2022) akan dimeriahkan tak kurang dari 17 pengisi acara. Berikut daftar Line Up DWP 2022, Jumat (9/11) antara lain:
Andrew Rayel,Gareth Emery, Hardwell Nervo, Anfisa Letyago, DJ Snake,Shiba San, Chace, Devvara,Dipha Barus, Mandy, Winky Wiryawan + Osvaldo Nugroho & Sara Fajira, Alysha,Kimm,Kya dan Six Pratama.
Sementara itu, untuk panggung DWP, pihak Ismaya Live telah menyiapkan enam panggung termasuk pangung ikoniknya. Panggung tersebut diantaranya yakni Garuda Land, Barong Family, The Darker Side, Cosmic Station, D’Empire dan Neon Jungle.
Sebagai informasi, pihak Ismaya Live sebelumnya telah mengumumkan daftar penampil yang ada di DWP 2022. Tahun ini, lebih dari 40 disjoki dalam negeri dan luar negeri bakal unjuk akisi dipanggung megah DWP 2022 JIExpo Kemayoran, Jakarta.
Sedangkan harga tiket DWP 2020 mulai Rp720.000-Rp8.800.000 untuk paket biasa, sedangkan paket travel mulai Rp7.500.000-Rp9.300.000.
Berikut rinciannya:
3 Day Pass
1. GA-Early Entry (Presale mulai Rp1.520.000)
2. General Admission (Presale mulai Rp1.660.000)
3. VIP (Presale mulai Rp3.200.000)
4. GA & VIP Group Package (Presale mulai Rp8.800.000)
Daily Pass
1. GA-Early Entry (Presale mulai Rp720.000)
2. General Admission (Presale mulai Rp780.000)
3. VIP (Presale mulai Rp1.460.000)
Sedangkan harga tiket plus penginapan atau Travel Package adalah:
1. Dua-3 Day Passes (GA/VIP): 3 malam di Holiday Inn Jiexpo mulai Rp8.550.000
2. Dua-3 Day Passes (GA/VIP): 3 malam di Aston Kemayoran City mulai Rp7.500.000
3. Dua-3 Day Passes (GA/VIP): 3 malam di Holiday Inn Kemayoran mulai Rp8.880.000
4. Dua-3 Day Passes (GA/VIP): 3 malam di Grand Orchad Kemayoran mulai Rp9.300.000
Untuk mencegah terjadinya kelebihan kapasitas, Ismaya Live menegaskan tidak akan menambahkan jumlah penjualan tiket secara offline.
Pengunjung juga bisa mengakses informasi lengkap DWP 2022 melalui Ismaya Live App.
Aplikasi ini juga menyediakan informasi pembelian tiket, melihat susunan line up, pembelian merchandise resmi dan jadwal DJ penampilan. Penonton juga bisa memasang pengingat waktu ketika ingin menyaksikan idolanya tampil.